B. Indonesia

Pertanyaan

Contoh kalimat klausa komplek dengan eliminasi substitusu pelepasan subjek

1 Jawaban

  • Kayaknya jawabannya ini deh ;

    Kalimat Majemuk Hubungan Koordinasi

    Pelesapan Subjek
    Pelesapan subjek dalam kalimat majemuk hubungan koordinasi terjadi apabila terdapat dua subjek yang sama. Dapat kita lihat pembahasan pelesapan subjek sebagai berikut:
    a. Kecepatan terbang Kapal Bersayap Wise-8 maksimal 80 knot atau berkisar 144 kilometer per jam, dan tidak butuh landasan terbang di darat. (Kompas, 2008, Sabtu 8 November, Humaniora, Hlm.12)

    Kalimat di atas terdiri dari dua klausa yang dihubungkan dengan konjungtor dan dan subjek kalimatnya adalah Kecepatan terbang Kapal Bersayap Wise-8. Klausa-klausanya yaitu:
    Kecepatan terbang Kapal Bersayap Wise-8 maksimal 80 knot atau berkisar 144 kilometer per jam
    Kecepatan terbang Kapal Bersayap Wise-8 tidak butuh landasan terbang di darat

    Dapat dilihat dari dua kluasa di atas bahwa kalimat majemuk hubungan koordinasi kumpulan dibentuk dengan hanya menyebutkan satu subjek saja. Hal itu disebabkan subjek yang sama pada klausa tersebut, yaitu kecepatan terbang Kapal Bersayap Wise-8, sehingga subjek kalimat yang letaknya setelah konjungsi dilesapkan.
    Kecepatan terbang Kapal Bersayap Wise-8 (anteseden) maksimal 80 knot atau berkisar 144 kilometer per jam, dan (Kecepatan terbang Kapal Bersayap Wise-8 : unsur yang dilesapkan ) tidak butuh landasan terbang di darat.
    Berdasarkan letak antesedennya, pelesapan ini termasuk ke dalam pelesapan anaforis, karena pelesapannya mengikuti anteseden kalimat.

Pertanyaan Lainnya