1. Apakah yang dimaksud berita disusun dengan teknik piramida terbaik?
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban madeadiputri
Salah satu alat untuk menuntun wartawan menyusun berita adalah piramida terbalik. Alat itu merupakan struktur berita yang menempatkan informasi dengan urutan prioritas paling penting di bagian atas, kemudian disusunan berikutnya dengan derajat penting yang berbeda-beda.
Apa manfaat menyusun berita dalam bentuk piramida terbalik? Manfaat utama dari struktur piramida terbalik berkait dengan space atau ruang dalam halaman yang disediakan untuk memuat berita. Ketika berita itu terlalu panjang dan tidak cukup untuk dimuat di halaman yang disediakan, maka editor bisa membuang bagian berita itu mulai dari paling bawah atau derajat informasi pentingnya yang paling rendah yang biasanya diletakan di bagian bawah atau akhir berita.
Dalam kondisi ekstrem, ruang atau halaman yang tersedia untuk berita itu hanya cukup untuk memuat lead atau kepala berita. Lead berita itu harus tetap layak sebagai sebuah berita yang memiliki informasi bermanfaat bagi pembaca. Ini bisa dilakukan dengan mencampur teknik penulisan dengan rumus ajaib 5 W + 1 H. Sehingga berita yang telah dipotong hingga tersisa hanya lead bisa bermakna bagi pembaca.
maaf kalau salah