jelaskan proses terjadinya pancaran surya ?
Geografi
ryan2112
Pertanyaan
jelaskan proses terjadinya pancaran surya ?
2 Jawaban
-
1. Jawaban madeadiputri
Radiasi Matahari adalah pancaran energi yang berasal dari proses thermonuklir yang terjadi di Matahari. Energi radiasi Matahari berbentuk sinar dan gelombang elektromagnetik.
Spektrum radiasi Matahari sendiri terdiri dari dua, yaitu:
Sinar bergelombang pendek. Sinar yang termasuk gelombang pendek adalah sinar x, sinar gamma, sinar ultra violetSinar bergelombang panjang Sinar yang termasuk gelombang panjang adalah sinar infra merahJumlah total radiasi yang diterima di permukaan bumi tergantung 4 (empat) faktor.
Jarak Matahari. Setiap perubahan jarak bumi dan Matahari menimbulkan variasi terhadap penerimaan energi MatahariIntensitas radiasi Matahari, yaitu besar kecilnya sudut datang sinar Matahari pada permukaan bumi. Jumlah yang diterima berbanding lurus dengan sudut besarnya sudut datang. Sinar dengan sudut datang yang miring kurang memberikan energi pada permukaan bumi disebabkan karena energinya tersebar pada permukaan yang luas dan juga karena sinar tersebut harus menempuh lapisan atmosphir yang lebih jauh ketimbang jika sinar dengan sudut datang yang tegak lurus.Panjang hari (sun duration), yaitu jarak dan lamanya antara Matahari terbit dan Matahari terbenam.Pengaruh atmosfer. Sinar yang melalui atmosfer sebagian akan diadsorbsi oleh gas-gas, debu dan uap air, dipantulkan kembali, dipancarkan dan sisanya diteruskan ke permukaan bumi.
kalau gak salah sih gitu
kalau salah minta maaf -
2. Jawaban akmal02112001
Pancaran cahaya di awali oleh reaksi fusi nuklir yang menghasilkan energi sangat besar dan akan berubah menjadi energi cahaya dan panas yang akan sampai di bumi