peristiwa apa yang terjadi didunia pada tanggal 26 april 2017? khusus luar angkasa
Geografi
NanetaAL
Pertanyaan
peristiwa apa yang terjadi didunia pada tanggal 26 april 2017?
khusus luar angkasa
khusus luar angkasa
2 Jawaban
-
1. Jawaban Biltaraz
supermoon terbesar dalam 70 tahun terakhir hadir malam ini. maaf kalau salah.. -
2. Jawaban naneta
Pesawat luar angkasa Cassini yang mengorbit Planet Saturnus, akhirnya akan mengakhiri misinya yang telah berlangsung 20 tahun. Cassini telah banyak membantu para pakar astronomi dalam mempelajari planet keenam dari Matahari itu.
Cassini akan melakukan 'death dive' atau tukikan kematian ke permukaan Saturnus yang dikenal sebagai planet terbesar kedua di Tata Surya, setelah Jupiter. Cassini akan 'terbang' melewati cincin-cincin Saturnus dalam momen terakhirnya.
Dengan persediaan bahan bakar yang semakin menipis, NASA memilih untuk menabrakkannya ke permukaan planet Saturnus. Langkah ini lebih tepat dibanding membuang Cassini ke permukaan bulan-bulan yang mengorbit Saturnus, karena dikhawatirkan akan memicu kontaminasi biologis.
Cassini akan mulai menukik di antara cincin-cincin Saturnus mulai 26 April. Pesawat luar angkasa kecil ini masih akan bisa mengambil foto-foto objek apapun yang ada di hadapannya, saat dia melewati cincin raksasa yang terdiri atas serpihan es itu. Informasi yang sebelumnya terlalu berisiko untuk diambil, kemungkinan bisa didapat saat tukikan ini.